Honor Linmas Pada Pileg 2014 di Desa Tenjo Baru Dibayar 17 April Jam 09 Malam Hehehe..

Honor Linmas Pada Pileg 2014 di Desa Tenjo Baru Dibayar 17 April Jam  09 Malam Hehehe..
Kira-kira pukul 22 malam saya mendapat sms dari PPS yang isinya untuk memberitahukan Linmas agar datang ke rumah PPS untuk mengambil honor tugas pada Pileg 8 april lalu. Kalau dihitung, berarti honor tersebut pending selama 8 hari. Padahal tugas Linmas menurut saya luar biasa, mulai dari jaga TPS sampai larut malam, bahkan ada yang kesana kemari bawain kotak TPS. Entahlah apa alasannya kenapa honor yang tidak seberapa tersebut bisa sampai pending.


Budaya potong memotong honor masih subur
Budaya potong memotong honor ternyata masih subur di birokrasi apapun, termasuk birokrasi kecil semacam PPS kemarin. Biaya untuk lokasi TPS masih kena potongan, belum lagi uang makan untuk KPPS dan anggota juga tak luput dari potongan.

Tapi masalah potong memotong itu hak PPS, dan itu sudah sering terjadi di setiap pemilihan umum. Berbeda dengan Linmas, yang baru kali ini mesti mengalami pending honor.

Mudah-mudahan untuk Pileg mendatang tidak seperti demikian lagi..


Share:

0 komentar:

Posting Komentar